Pesisir Barat - Pj. Bupati Kabupaten Pesisir Barat (KPB) Kherlani, S.E.,
M.M., melantik 80 Pejabat Eselon II dan III, dua diantaranya Pejabat
Eselon II yaitu Syaifullah, S.Pi., dengan jabatan Kepala Dinas
Peternakan, Kelautan, dan Perikanan, serta Edy Mukhtar, S.P dengan
jabatan Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah
dan 78 lainnya Pejabat Eselon III termasuk didalamnya sembilan camat
yaitu Camat Bengkunatbelimbing, Husni Arifin, S.IP., Camat Ngambur, Sony
Sisnur, S.Pd., Camat Waykrui, Drs. Nusirwan, Camat Pesisir Utara,
Mukhlazim S.Pd., Camat Lemong, Azhari, S.H., M.M., Camat Karyapenggawa,
A. Faisol Amirullah, Camat Krui Selatan, Ahmad Dasir, S.Pd., Camat
Pulaupisang, Indra Gunawan, S.IP, dan Camat Pesisir Selatan, Armen
Qodar, S.P. Pelantikan tersebut digelar di Gedung Dharma Wanita
Kecamatan Pesisir Tengah dan berjalan dengan khidmat, Rabu (5/6).
Pelantikan Pejabat Struktural Eselon II dan III oleh Pj. Bupati, Kherlani, S.E., M.M., berlangsung khidmat. |
Dalam sambutannya Kherlani menjelaskan, pelaksanaan pelantikan Pejabat
Eselon II dan III di lingkungan Pemkab Pesisir Barat saat ini merupakan
kebutuhan pemkab dalam menyusun organisasi dan personel aparatur
pemerintah. Dengan demikian dirinya berharap roda pemerintahan,
pembangunan dan kehidupan serta pelayanan terhadap masyarakat dapat
berjalan dengan baik sesuai yang diharapkan. “Perlu saya sampaikan bahwa
pada pelantikan kali ini, yang dilantik secara keseluruhan sebanyak 80
orang dengan keputusan Pj. Bupati Pesisir Barat yang telah
dikonsultasikan kepada gubernur,” jelas Kherlani.
Secara administratif KPB terbentuk berdasarkan UU No 22 Tahun 2012,
terdiri dari 11 kecamatan dan 116 pekon dan 2 kelurahan dengan luas
wilayah 2.346,07 Kilometer persegi dengan jumlah penduduk mencapai
163.321 jiwa. “Sebagai salah satu DOB yang diibaratkan bayi baru lahir
dengan potensi yang dimiliki, semua merupakan tantangan untuk semua
kalangan mampukah membangun masa depan KPB untuk lebih maju dan lebih
baik dari induknya,” lanjut Kherlani.
Masih kata Kherlani, dalam mewujudkan harapan masyarakat diperlukan
sinergi segenap aparatur pemerintah dalam menjalankan roda pemerintahan
disetiap Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD), peningkatan kinerja
aparatur kini merupakan suatu kebutuhan dalam mempercepat jalannya
pembangunan di KPB. “Untuk itu dibutuhkan personel pejabat yang handal
dan professional sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing sebagai
abdi Negara dan abdi masyarakat,” ujarnya.
Sumber:
http://www.wartalambar.com/2013/06/kherlani-lantik-pejabat-struktural.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar